FORMULA1 ~ SILVERSTONE - Pebalap Mercedes asal Inggris, Lewis Hamilton, akan start paling depan setelah meraih pole position pada kualifikasi GP Inggris yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Sabtu (15/7/2017).
Hamilton mencatat putaran terbaik 1 menit 26,600 detik. Dia akan start di depan dua pebalap Scuderia Ferrari, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel.
Start terdepan membuat pebalap berusia 32 tahun ini berpeluang meraih gelar kelima pada GP Inggris.
Secara keseluruhan, Hamilton telah memenangi empat balapan GP Inggris sepanjang kariernya yakni pada 2008, 2014, 2015, dan 2016.
BREAKING: @LewisHamilton takes pole position for tomorrow's #BritishGP at Silverstone 🇬🇧 http://pic.twitter.com/w59I91N4zK— Formula 1 (@F1) July 15, 2017
Pada kualifikasi pertama (Q1) Fernando Alonso (McLaren-Honda) memimpin dengan putaran terbaik 1 menit 37,598 detik.
ALO tops timesheets in Q1 after a late switch from inters to slicks 💪 #Quali #BritishGP 🇬🇧 #F1 http://pic.twitter.com/nJ9eNPL4WS— Formula 1 (@F1) July 15, 2017
Bagi McLaren, ini merupakan kali pertama mereka menjadi yang tercepat pada Q1 sejak 2013.
#F1FASTFACT— Formula 1 (@F1) July 15, 2017
Last time @McLarenF1 topped Q1
2013 India 🇮🇳#Quali #BritishGP 🇬🇧 #F1 http://pic.twitter.com/xzQ20BB9uK
Sementara itu, Daniel Ricciardo (Red Bull Racing) mengalami gangguan mekanis pada mobilnya sehingga harus mengakhiri Q1 lebih cepat.
🚩 RED FLAG 🚩— Formula 1 (@F1) July 15, 2017
Q1 halted while marshals remove RIC's car #Quali #BritishGP 🇬🇧 #F1 http://pic.twitter.com/DSufcM10JG
Sesi kualifikasi ketiga (Q3) yang berlangsung selama 10 menit diikuti 10 pebalap tercepat yang lolos dari eliminasi pada kualifikasi pertama (Q1) dan kedua (Q2).
Hamilton membuka persaingan Q3 dengan putaran terbaik 1 menit 27,231 detik. Vettel dan Bottas menempel ketat Hamilton.
Menjelang sesi berakhir, perebutan posisi berlangsung sengit. Vettel menempati urutan kedua dengan selisih 0,199 detik.
Persaingan semakin memanas ketika Hamilton menajamkan putaran terbaiknya menjadi 1 menit 26,600 detik. Valtteri Bottas (Mercedes) naik ke urutan kedua.
Tak lama berselang, Raikkonen menggeser posisi Bottas dengan menduduki posisi kedua. Vettel tak tinggal diam dengan melewati Bottas untuk menempati urutan ketiga. Posisi tersebut bertahan hingga chequered flag dikibarkan.
Sementara itu, baris kedua start akan diisi oleh Max Verstappen (Red Bull Racing), Nico Hulkenberg (Renault), dan Sergio Perez (Force India).
Balapan GP Inggris akan digelar Minggu (16/7/2017) mulai pukul 13.00 waktu setempat (19.00 WIB).
Berikut hasil kualifikasi GP Inggris.
PROVISIONAL CLASSIFICATION (END OF QUALIFYING): Majestic lap from HAM #Quali #BritishGP 🇬🇧 #F1 http://pic.twitter.com/3iEiNmiT4R— Formula 1 (@F1) July 15, 2017